Sabtu, 17 April 2010

Pelatihan Media Pembelajaran di Royal Tretes View Prigen

Bertempat di Hotel Royal Tretes View Prigen Kabupaten Pasuruan, Pelatihan Pemanfaatan Media Pembelajaran program informasi pembelajaran dibuka oleh kepala dinas pendidikan propinsi jawa timur. PEmbukaan diadakan tepat pukul 17.00 WIB bertempat di hall. Dalam laporannya ketua panitia Drs. Zaenal Arifin , MA menyampaikan peserta sebanyak 75 orang dari SMP / MTs Propinsi Jawa Timur.Pelatihan sendiri diadakan mulai tanggal 15 s.d. 18 april 2010.
Kepala Dinas pendidikan jawa timur , drs. Suwanto, MSi, mengingatkan kepada seluruh guru bahwa jika ingin ikut berkompetisi dalam dunia ini maka jangan hanya jadi penonton , tetapi harus ikut menjadi peserta yang aktif. 3 hal yang harus dikuasi untuk ikut berkompetisi adalah. 1. harus menguasai teknologi. 2. harus menguasai management. 3. harus memiliki sumber daya manusia yang handal.
Pada kesempatan tersebut para peserta mendapatkan materi pembelajaran online yang meliputi radio straming, video straeming, membangun blog, dll. Untuk bapak dan ibu alumni pelatihan tik royal tretes view diharapkan aktif di milis TIK Jatim. Untuk yang igin join silahkan clik link berikut. Click to join tkip_jatim

Click to join tkip_jatim

Share
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar anda sangat membantu kami dalam mengembangkan dan mengelola blog kami

comment