Senin, 20 Mei 2013
Jumat, 17 Mei 2013
VERVAL ULANG NUPTK 2013
Mulai bulan Mei 2013, BPSDMPK-PMP menyelenggarakan kegiatan Pemutakhiran Data NUPTK, yang wajib diikuti oleh PTK.
Pemilik NUPTK dan masih aktif sebagai PTK (Pendidik & Tenaga
Kependidikan) silakan melakukan pemutakhiran dengan mengunduh Formulir,
dan mengikuti prosedur yang ada disitus ini. Bagi PTK yang tidak
melakukan pemutakhiran data NUPTK, otomatis akan dinyatakan TIDAK AKTIF.
Seiring dengan program Reformasi Birokrasi, NUPTK sejak tahun 2011 dikelola oleh Sekretariat Badan Pengembangan SDM Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPSDMPK-PMP) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Dalam perkembangannya, NUPTK menjadi syarat utama yang harus dimiliki oleh seluruh PTK se-Indonesia untuk dapat mengikuti program-program Kementrian lainnya, antara lain:
- Sertifikasi PTK
- Uji Kompetensi PTK
- Diklat PTK, dan
- Aneka Tunjangan PTK
Mengapa harus VerVal Ulang NUPTK 2013?
- NUPTK yang dikelola oleh PMPTK sejak tahun 2006 - 2010 kemudian dikelola oleh BPSDMPK-PMP sejak 2011 menjadi kode referensi utama untuk dapat mengikuti berbagai program pengembangan PTK yang dilaksanakan oleh Kemdikbud, antara lain: Sertifikasi, Uji Kompetensi, Diklat, dan Aneka Tunjangan PTK lainnya.
- BPSDMPK-PMP yang bertanggungjawab sepenuhnya terhadap pengelolaan NUPTK sangat berkepentingan melakukan VerVal Ulang NUPTK 2013 dalam rangka meningkatkan penjaminan mutu pendidikan nasional khususnya para PTK.
- Dengan peran aktif PTK dalam melaksanakan program VerVal Ulang NUPTK periode 2013 ini. BPSDMPK-PMP dapat membantu progress penjaminan peningkatan mutu para PTK dengan lebih obyektif, transparan, akurat dan berkesinambungan.
- Data PTK hasil VerVal Ulang NUPTK yang dikelola oleh BPSDMPK-PMP akan menjadi sumber referensi utama untuk pelaksanaan program-program peningkatan mutu PTK yang dilaksanakan oleh Direktorat Kemdikbud terkait pada tahapan selanjutnya.
Apa manfaat bagi PTK?
- Setiap PTK diberi akun login untuk dapat memutakhirkan data personal masing-masing setiap saat setiap waktu darimana saja secara online 24 jam.
- Setiap PTK akan diberi fasilitas media jejaring sosial untuk saling berbagi, berkomunikasi dan berkolaborasi antar PTK se-Indonesia.
- Setiap PTK akan memiliki Kartu Digital NUPTK yang uptodate di http://padamu.kemdikbud.go.id/kode_nuptk (dalam proses pengembangan)
- Setiap PTK akan diberi fasilitas ruang penyimpanan (storage) online untuk menyimpan beragam arsip dokumen secara digital seperti: Ijazah, Sertifikat, Piagam-Piagam, Surat Tugas, dan lain sebagainya (dalam proses pengembangan)
sumber:http://padamu.kemdikbud.go.id/
Jumat, 10 Mei 2013
TPP TRI WULAN 1 THN 2013, CAIR...............
Akhirnya TPP GURU kab. Lamongan cair juga biarpun hanya 3 bulan. yang cair tentu yang sudah ber SK untuk TRIWULAN 1 tahun 2013. Sedang KEKURANGAN tahun lalu yang 2 bulan, wah.........belum kali. Ya sudahlah dinikmati dulu yang sudah keluar ini. selamat , jangan lupa invaq ya.
Ingin melihat siapa saja yang dapat silahkan KLIK SINI WhatsApp
Share
Ingin melihat siapa saja yang dapat silahkan KLIK SINI
DOWNLOAD DRAFT KURIKULUM 2013
Kurikulum 2013 yang diberlakukan secara bertahap, tahun pelajaran 2013 - 2014 akan dimulai. seperti apa draft kurikulum 2013 silahkan download dan pelajari. barang kali berguna
WhatsApp
Share
- Draft Kurikulum 2013 untuk SD/MI Lengkap Seluruh Mata Pelajaran
- Draft Kurikulum 2013 untuk SMP/MTs Lengkap Seluruh Mata Pelajaran
- Draft Kurikulum 2013 untuk SMA/MA Lengkap Seluruh Mata Pelajaran
- untuk SMP / MTs bisa juga disini
Rabu, 08 Mei 2013
VERIFIKASI DATA
Terkait tahap verifikasi data guru, daftar guru belum bersertifikat
pendidik dan panduan penetapan peserta sertifikasi guru tahun 2013 dapat
dilihat melalui tautan berikut ini
WhatsApp
Share
- Kisi-Kisi Uji Kompetensi (UK) Tahun 2013
- Daftar guru belum bersertifikat pendidik
- Sertifikasi Guru dalam jabatan Tahun 2013 : Buku 1. Pedoman Penetapan Peserta
Selasa, 07 Mei 2013
UKG 2013
JADWAL UKG JAWA TIMUR :
TAHAP 1 tgl 27 s.d 31 Mei 2013
TAHAP 2 tgl 2 s.d 5 Juni 2013
Pelaksanaan UKG Online direncanakan mulai bulan mei 2013. Untuk itu ada baiknya Peserta ujian UKG online mengetahui tempat pelaksanaan Ujian. Berikut Cara Cek tempat pelaksanaan UKG Online 2013
1. Masuk ke web Informasi sertifikasi guru di http://sergur.kemdiknas.go.id/ kemudian klik Daftar guru belum bersertifikat pendidik dan klik tombol pencarian
2. Isi NUPTK dan klik tombol pencarian
3.
Jika NUPTK benar, maka akan tampil seperti pada gambar di bawah. Yang
saya beri tanda dengan kotak merah adalah Status Verifikasi Data dan
Tempat Melaksanakan Uji Kompetensi Guru.
Bisa juga tempat ujian dilihat di dinas pendidikan masing - masing kota/kab.
Langganan:
Postingan (Atom)